Rabu, 21 Januari 2015

UKTG JANUARI 2015

ALHAMDULILLAH TELAH TERSELENGGARA KEGIATAN UJIAN KENAIKAN TINGKAT GABUNGAN (UKTG) PERIODE 2015, PADA TANGGAL 10 SAMPAI DENGAN 11 JANUARI 2015 DI PANTAI SEPANJANG, KAB, GUNUNG KIDUL.
KEGIATAN TERSEBUT DIIKUTI 3 SASANA, YAITU SASANA SMA NEGERI 1 CAWAS, SASANA SMA NEGERI 1 KARANGDOWO DAN SASANA WERU SUKOHARJO. DALAM PADA ITU, KEGIATAN DIIKUTI OLEH 88 PESERTA DENGAN DUA TEMPAT START /FINISH YAITU DI SASANA WERU DAN DI SEKRETARIAT PUSAT.
DALAM UPACARA PEMBUKAAN UKTG, MASTER PERGURUAN (SABARIYANTO_RED), HADIR DAN MEMBERIKAN AMANAT BAHWA UKTG ADALAH SEBAGAI WAHANA PEMERSATU DAN UKHUWAH ANTAR SASANA, SEKALIGUS SEBAGAI TOLAK UKUR PENGUASAAN MATERI GERAKAN DAN JURUS YANG TELAH DITRANSFER SELAMA KUARNG LEBIH EMPAT BULAN DI SASANA.
MENURUT LAPORAN PANITIA PENYELENGGARA, KORPS PELATIH YANG DIKETUAI OLEH LEADER HARJADI MENYAMPAIKAN, BAHWA KEGIATAN ITU ADALAH KALI KEEMPAT YANG DISELENGGARAKAN DI PANTAI SEPANJANG, GUNUNGKIDUL, YANG BIASANYA DISELENGGARAKAN DI PANTAI KUKUP GUNUNGKIDUL.
DAN SELAMA KEGIATAN BERLANGSUNG, SEMUA PESERTA UKTG MENJUNJUNG TINGGI SPORTIFITAS DAN LOYALITAS. DAN KEGIATAN DIAKHIRI DG UPACARA PENUTUPAN DAN DILANJUTKAN ACARA SHOPPING SOUVENIR DI PANTAI KUKUP.
DEMIKIAN WARTA TERGRESS PERGURUAN KITA.

Sabtu, 11 Januari 2014

TAT DAN PPLI

Touring Akhir Tahun (TAT) adalah kegiatan rutin tahunan milik perguruan Beladiri Pernafasan INTIFADHOH. kegiatan  ini bertujuan untuk menjauhkan anggota perguruan dari kegiatan penyambutan tahun baru yang tidak bermanfaat dan yg bersifat foya-foya. maka diharapkan dengan kegiatan TAT ini bisa mengarahkan anggota untuk melaksanakan kegiatan yang sarat makna dan manfaat.
untuk periode TAT kali ini menuju Kawasan Wisata Sela, Boyolali yang dibarengkan dengan kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Leader Instructor yang disingkat PPLI.  Kegiatan PPLI hanya dibenarkan diikuti para pelatih, berisi kegiatan pelatihan administrasi, penyamaan jurus dan kursus kepemimpinan.
berangkat dari sekretariat pusat pukul 17.00 WIB dan menuju Selo, Boyolali. ditemani hujan rintik-rintik barisan bermotor dengan penuh hati-hati, kerjasama, dan setia kawan sampe di kawasan Selo pukul 20.00 WIB, setelah di jalan rehat sebentar untuk sekedar melepas penat dan sholat maghrib dan juga sholat Isya' secara jama'ah.
di Selo diselenggarakan berbagai kegiatan, yang diawali dengan upacara pembukaan, dilanjutkan sesson materi selekta kapita perguruan dan turun gunung mencari makan malam.
di hari kedua digelar praktek membuka dan menutup latihan rutin di sasana, pelatihan surat menyurat dna kearsipan, serta kursus kepemimpinan.
tidak lupa dalam penyamaan jurus telah di samakan gerakan untuk warming up dan jurus dasar. kegiatan diakhiri setelah jama'ah sholat dhuhur.

UKTG DESEMBER 2013

ALHAMDULILLAHIROBBIL 'ALAMIN TELAH TERSELENGGARA UKTG PERIODE DESEMBER 2013, BERTEMPAT DI PANTAI SEPANJANG, GUNUNG KIDUL PADA HARI SABTU S.D. MINGGU, TGL. 21 S.D. 22 DESEMBER 2013.

UKTG TERSEBUT DIIKUTI OLEH 4 SASANA, YAITU SASANA SMA 1 CAWAS KLATEN, SASANA SMK IPTEK WERU SUKOHARJO, SASANA KLATEN UTARA DAN SASANA MANAHAN SURAKARTA. HAL TERSEBUT MENURUT LAPORAN KETUA PANITIA UKT, INSTRUCTOR ANTON SABOWO.

DIPILIH PANTAI SEPANJANG BERTUJUAN UNTUK MENDAPAT PANTAI YANG LEBIH KONDUSIF, LEBIH LUAS DAN ADA NUANSA LAIN DARI SETIAP UKT YANG BIASANYA DISELENGGARAKAN DI PANTAI KUKUP, GUNUNG KIDUL.
DALAM PADA ITU SASANA MANAHAN SURAKARTA ADALAH SASANA BARU YANG BARU KALI PERTAMA MENGIRIMKAN ANGGOTA UNTUK MENGIKUTI UKT.

HADIR DAN MEMBUKA SECARA RESMI KEGIATAN UKTG, MASTER PERGURUAN, MASTER SABARIYANTO, S.Pd, BESERTA KELUARGA. DALAM HAL INI MASTER MENYAMPAIKAN PESAN SETIAP PESERTA UJIAN ADALAH PILIHAN DARI MASING-MASING SASANA, KARENA TIDAK SEMUA ANGGOTA YANG ADA DI SASANA BISA MENGIKUTI KEGIATAN UKTG TERSEBUT, MAKA DIHARAPKAN MEREKA LEBIH KONSEKWEN DAN PENUH DEDIKASI TINGGI DARI AWAL HINGGA AKHIR KEGIATAN.
DEMIKIAN INFO UKTG PERIODE INI, SELAMAT BAGI PESERTA YANG DINYATAKAN LULUS, DAN SELAMAT BERJUMPA DI UKT PERIODE BERIKUTNYA. INTANSHURULLOHA YANSHURUKUM.


Minggu, 06 Oktober 2013

MUNCUL LAGI

UKT PERIODE TERAKHIR UTUK PERGURUAN KITA INI YAITU BULAN AGUSTUS 2013 YANG LALU. Kegiatan tersebut diikuti oleh 3 (tiga) sasana; yaitu Sasana SMA Negeri 1 Cawas, SMK Negeri 4 Klaten dan Sasana SMK IPTEK Weru Sukoharjo.
UKTG dilaksanakan di Pantai Kukup, Kemadang, Tanjungsari, Gunungkidul. Dalam pada itu Master Perguruan (Master Sabariyanto_Red) beserta keluarga bisa membersamai kegiatan tersebut. Menurut Ketua Panitia (Instructor Anton Sabowo_Red), kegiatan UKTG tersebut sebagai ajang untuk silaturohim antar 3 sasana peserta UKTG dan sebagai ajang untuk menunjukkan kemampuan diri dan wahana percepatan diri disamping untuk menabung masa depan.
Master Perguruan dalam Upacara Pembukaan menyampaikan bahwa UKTG adalah agenda rutin 4 (empat) bulanan di masing-masing sasana, namun demikian dalam penyelenggaraannya tetap harus konsekuen, serius dan dengan perencanaan yang matang, agar pelaksanaan dan hasil UKTG menjadi lebih bermakna dan lebih baik dari waktu kewaktu.
Pun dalam Upacara Penutupan, Master Perguruan berpesan agar yang lulus dari kegiatan UKTG ini segera menyambung tali dan mata rantai perguruan dengan meneruskan recruitment anggota baru di sasana masing-masing. Hal  tersebut disampaikan saat memberi amanat setelah membacakan hasil atau rekapitulasi nilai ujian dan pelantikan anggota yang naik strip.
UKTG Periode Agustus 2013 ini adalah awal periode 4 bulan yang akan datang, yg tentunya akan diakhiri dengan UKT Periode Desember 2013. semoga di periode Agustus-Desember 2013 ini anggota di masing-masing sasana lebih banyak dan lebih sportif serta bisa sampai pada periode UKT Desember 2013....aamiin. insyaalloh, intanshurulloha yanshurukum.



   

Sabtu, 01 Desember 2012

UKTG PERIODE NOVEMBER 2012

SEGALA PUJI SYUKUR KEPADA ALLOH SWT, TELAH TERLAKSANA KEGIATAN UJIAN KENAIKAN TINGKAT GABUNGAN (UKTG) PERIODE NOVEMBER 2012. KEGIATAN UKTG DILAKSANAKAN PADA HARI SABTU,TANGGAL 24 NOVEMBER 2012 SAMPAI DENGAN HARI MINGGU, TANGGAL 25 NOVEMBER 2012 MULAI PUKUL 15.00 WIB S.D. 14.00 WIB BERTEMPAT DI PANTAI KUKUP, KEMADANG, TANJUNGSARI, GUNUNG KIDUL, DIY. KEGIATAN DIMULAI START DI SEKRETARIAT PUSAT DAN DI SASANA SMA NEGERI 1 CAWAS KLATEN, KEGIATAN DIIKUTI OLEH 43 PERSONIL DARI 3 (TIGA) SASANA, YAITU SASANA SMKA NEGERI 1CAWAS,KLATEN,SASANA SMK IPTEK WERU, SUKOHARJO DAN SASANA KLATEN UTARA DENGAN KORPS PELATIH PERGURUAN BELADIRI PERNAFASAN "INTIFADHOH" (KP2BPI) DALAM PADA ITU MASTER PERGURUAN (SABARIYANTO, S.Pd)DAPAT HADIR BESERTA KELUARGA UNTUK MEMBUKA DAN MELIHAT SECARA LANGSUNG SERTA MELANTIK PESERTA UKTG YANG BERHASIL MENDAPATAN SABUK DIATAS YANG MEREKA KENAKAN DARI SEBELUM UKTG. DALAM AMANATNYA MASTER BERPESAN KEPADA SEGENAP PANITIA UKTG PERIODE SEKARANG INI UNTUK MENINGKATKAN ETOS KERJA DAN KESETIAAN PADA TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG DALAM PELAKSANAAN UKTG.KARENA PANITIA PERIODE INI DIANGGAP KURANG RAPI DAN KURANG TANGGUNG JAWAB. BEGITUPUN KEPADA SEGENAP PESERTA UKTG MASTER BERPESAN UNTUK MENGIKUTI SELURUH AGENDA KEGIATAN UJIAN DG PENUH DEDIKASI DAN MENJUNJUNG TINGGI SPORTIFITAS. BERHASIL SEBAGAI PESERTA UKTG TERBAIK DENGAN HASIL LULUS UJIAN DENGAN SANGAT MEMUASKAN ADALAH JOKO SANTOSO,DARI SASANA SMK IPTEK WERU, SUKOHARJO, UNTUK ITU DIA DIANGKAT SEBAGAI KETUA ANGKATAN PESERTA SABUK KUNING PERIODE DESEMBER 2012 SAMPAI DENGAN MARET 2012. KEGIATAN DIAKHIRI DENGAN UPACARA PELANTIKAN DAN PENUTUPAN OLEH MASTER PERGURUAN.

Rabu, 26 September 2012

SASANA WERU BANGUN DARI TIDURNYA

ALHAMDULILLAH, ATAS BERKAT RAHMAT ALLOH DAN ATAS KERJA SAMA DARI SELURUH KELUARGA BESAR PERGURUAN YANG SEKARANG INI MASIH AKTIF, MAKA SETELAH KEMARIN (SABTU, 22 SEPTEMBER 2012_Red) TELAH TERSELENGGARA PROMOSI DAN RECRUITMENT ANGGOTA BARU UNTUK SASANA SMK IPTEK WERU SUKOHARJO BERSAMAAN DENGAN KEGIATAN EKSTRA KURIKULER PRAMUKA DI SEKOLAH SETEMPAT. DALAM HAL INI MASTER PERGURUAN (MASTER SABARIYANTO_Red) JUGA BERKENAN HADIR UNTUK MEMBERIKAN AMANAT DAN PENGARAHAN UNTUK PELAKSANAAN PROMOSI DAN RTECRUITMENT TERSEBUT. SANGAT ANTUSIAS MURID-MURID SMK IPTEK WERU MENGIKUTI KEGIATAN TERSEBUT DARI AWAL HINGGA AKHIR ACARA. DIPERAGAKAN JURUS INTI DAN JUGA JURUS BERTAHAN TERMASUK MENCOBA KEKUATAN BAJA DRAGON DAN KONSENTRASI KE TELUR JUGA DIPAMERKAN DI ACARA TERSEBUT. MAKA DENGAN ITU SEMUA, SEGERA PARA SISWA SMK IPTEK WERU SUKOHARJO MENDAFTAR SECARA AKLAMASI DAN KEMAUAN SENDIRI. SETELAH ITU, MULAI SENIN, 23 SEPTEMNBER 2012 SUDAH DIMULAI LATIHAN PERDANA DI SASANA SMK IPTEK WERU SUKOHARJO, YANG SEBELUMNYA ANGGOTA PERGURUAN PADA SASANA IPTEK WERU HARUS MENGGABUNG KE SASANA SMA NEGERI 1 CAWAS,KLATEN, KARENA PERTIMBANGAN JUMLAH ANGGOTA DAN EFEKTIFITAS ADMINISTRASI DAN MANAGEMENT PERGURUAN. MAKA DENGAN INI, DAPAT DIKATAKAN SASANA IPTEK TELAH BANGUN DARI TIDURNYA DAN BENDERA PERGURUAN BISA BERKIBAR KEMBALI DI SASANA SMK IPTEK WERU.

Senin, 03 Oktober 2011

PELANTIKAN PEMBINA MADYA DAN PEMBINA MULA




telah dilantik 2 leader yin yank 2: Ldr. Cahyasasmi kurniyasih dan Ldr. Cahyo Eko Purnomo dan 8 leader yin yank 1: ldr. ari raharjo, ldr. didik sri widodo, ldr. febriani,ldr. ika nuriana, ldr. intan rahmawati, ldr. miftahul huda, ldr, sigit pangesti, ldr. sri pangesti dewi, pd tgl 2 Oktober 2011 di Lapangan Desa Mireng, Trucuk, Klaten, ingatlah janji kalian "Panca Prasetya Korps Pelatih", "Sapta Prasetya Infa" dan "Aku adalah pelatih, dan pelatih itu adalah aku"